Selasa, 10 Januari 2023

Menulislah Setiap Hari

 

MENULISLAH SETIAP HARI



Materi hari 1 kegiatan menulis pada hari Senin tanggal 9 Januari 2023 yang disampaikan oleh Dr. Wijaya Kusumah, S.Pd., M.Pd. yang akrab dipanggil Om Jay.

Om Jay merupakan guru blogger Indonesia, lahir di Jakarta pada tanggal 28 Oktober 1972. Pada tahun 2022 telah mendapatkan doctor Pendidikan di UNJ dengan judul disertasi adalah Pengelolaan Blog Kolaboratif untuk Meningkatkan Ketrampilan Menulis Siswa. Saat ini Om Jay sebagai pengajar bidang study TIK/Informatika di SMP Labscholl Jakarta. Om Jay adal sosok yang aktivis saat kuliah maupun saat menjadi guru. Om Jay juga sering diundang sebagai narasumber untuk mengisi konten creator di banyak sekolah, telah menerbitkan juga beberapa karya ilmiah tingkat nasional, dan masih banyak hasil karya dari Om Jay yang sudah terkenal di seantero Nusantara, dan juga banyak website dan blog yang telah dibuat beliau. Aktivitas saat ini adalah Bersama-sama guru penggerak aktif menulis di website http://guru penggerakindonesia.com, dan juga aktif menjadi narasumber di tingkat nasional bersama APKS PGRI. Motto hidup beliau adalah Kejujuran Kunci Keberhasilan dan Kesuksesan.

Buku karya Om Jay yang sangat terkenal adalah berjudul Menulislah Setiap Hari dan Buktikan Apa yang Terjadi, serta ada banyak buku yang telah terbit dan ber ISBN dengan kandungan materi yang sangat menginspirasi.

Untuk memulai menulis kita harus membiasakan waktu yang tepat untuk menulis, karena setiap orang memiliki kesibukkan yang berbeda-beda. Maka kita hendaknya konsisten untuk memilih waktu ternyaman saat menulis, bisa pagi, siang, sore, malam, atau tidak tentunya waktunya sesuai kenyaman waktu yang kita miliki.

Menurut Om Jay semua orang bisa menulis, tergantung kita mau melakukannya atau tidak, dan sebetulnya banyak bahan yang bisa kita tulis setiap hari, karena setiap hari setiap orang selalu memiliki kisahnya masing-masing, hanya yang menjadi kendala untuk menulis adalah kemauan kita dan mungkin minimnya pengetahuan tentang menulis. Menulis yang sederhana dimulai dengan menulis komentar dari tulisan orang lain, saat menulis komentar dapat mengasah kemampuan dan ketrampilan kita dalam menulis, karena kita tidak boleh sembarang menuliskan komentar, jangan sampai komentar yang kita tuliskan justru menyinggung perasaan penulis itu sendiri, atau bahkan membuat tidak nyaman yang membacanya, untuk itu menulis juga hendaknya dengan hati.

Menulis juga banyak membawa manfaat, dengan menulis kita dapat mengaktualisasikan diri kita dan menyampaikan pesan atau amanat kepada orang lain dalam bentuk tulisan.

Untuk menambah semangat kita dalam menulis, sebaiknya kita membuat table atau jurnal untuk mengetahui seberapa banyak tulisan yang telah kita buat.

Kita harus yakin jika kita menulis setiap hari, maka sesuatu hal yang positif pasti akan terjadi pada diri kita sendiri, sesuai dengan judul buku karya Om Jay yaitu “Menulislah Setiap Hari dan Buktikan Apa yang Terjadi.

Berkolaborasi dalam menulis tentu akan lebih baik hasilnya, dan juga berbagi ilmu tentu tidak akan menjadikan kita semakin miskin pengetahuan, untuk itu kita sebagai seorang guru sebaiknya bisa melibatkan siswa untuk ikut menulis juga, dengan demikian kita akan lebih banyak menciptakan karya Bersama siswa kita, memberikan wadah kegiatan positif bagi siswa kita juga.

Ilmu untuk menulis tentunya harus kita miliki juga, agar hasil karya kita bisa lebih berbobot dan dapat diterbitkan, sehingga akan banyak pesan yang bisa kita sampaikan. Sehingga untuk penulis pemula sebaiknya rajin dalam mengikuti pelatihan belajar menulis , saat ini saya juga sedang mengikuti pelatihan menulis yang diselenggarakan PGRI dengan narasumber diantaranya Om Jay yang sudah terkenal dalam dunia penulisan buku. Saya selalu teringat pesan Om Jay saat pembukaan pelatihan menulis KBMN PGRI 28 ini, yaitu perbanyaklah menulis di blog, meski orang yang menulis sudah tidak ada maka tulisannya akan selalu ada. Maka agar tulisan kita bisa dibaca orang lain juga, sebaiknya kita menulis setiap hari di blog yang telah kita buat.

Menulis setiap hari bukanlah ilmu yang susah untuk dipraktekkan, apalagi kita memiliki blog sendiri, maka menulis setiap hari akan terasa Indah dan menyenangkan. Tulisan-tulisan kita di blog bisa menjelma menjadi buku bahkan dapat penghasilan tambahan dari menulis, dan hal ini sudah dibuktikan oleh Om Jay. Ilmu menulis yang kita miliki sebaiknya jangan kita simpan untuk diri kita sendiri, sebaiknya kita bagikan juga kepada peserta didik kita, untuk itu perlu jaringan internet di sekolah sebagai factor pendukung menulis di blog, semoga kita bisa menciptakan generasi-generasi blogger di tanah air ini.

Manfaat dari menulis ternyata luar biasa, dengan rajin menulis setiap hari telah banyak yang mendapatkan keajaiban tersebut, ada yang mendapatkan penghasilan yang tidak terduga dari hasil karyanya, ada tidak diduga bisa bertemu presiden, ada pula yang dapat merubah kebijakan pemerintahan agar disesuaika  dengan kondisi jaman. Menulis denga hati, maka akan bertemu dengan hati, dan menulis setiap hari akan berbuah prestasi. Menulislah dengan hatimu maka kamu akan bertemu dengan pembaca setiamu.

1 komentar:

MERAMU HASIL BELAJAR